EFEKTIVITAS METODE PENGASAPAN BERBAHAN LIMBAH KAYU JATI (Tectona grandis) TERHADAP KEAWETAN KAYU DAMAR (Agathis sp.)

The Effectiveness of Smoking-Method preservatives using Teak (Tectona grandis) Wood Waste to The Durability of Agathis Wood (Agathis sp)

Penulis

  • Ade Firna
  • F Fitriaseh
  • Rika Faradhillah
  • Dian Sasmita
  • Andi Sri Rahayu Diza Lestari Fakultas Kehutanan, Univeristas Hasanuddin

DOI:

https://doi.org/10.24259/perennial.v17i2.18118

Kata Kunci:

Pengasapan, kayu damar, kayu jati, rayap Coptotermes curvignathus

Abstrak

Tingginya nilai produksi kayu damar (Agathis sp.) tidak sejalan dengan prospek pemanfaatannya yang terbatas oleh sifat keawetan yang rendah. Metode pengasapan dapat menjadi solusi untuk meningkatkan keawetan dari kayu damar dengan lebih alami dan tanpa penggunaan bahan sintetis.  Di sisi lain, pemanfaatan limbah industri penggergajian seperti kayu jati (Tectona grandis) sebagai bahan baku pengasapan dapat turut membantu pengembangan zero waste dan meningkatkan nilai ekonomis dari limbah tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis efektivitas metode pengasapan menggunakan kayu jati pada proses pengawetan kayu damar. Pengasapan dilakukan dengan durasi yang berbeda yakni 6 jam, 9 jam, dan 12 jam. Analisis yang dilakukan adalah analisis kandungan kimia menggunakan pirolisis GC-MS dan pengujian terhadap rayap Coptotermes curvignathus berdasarkan SNI 7207-2014. Hasil identifikasi GC-MS menunjukkan bahwa kayu damar yang telah diberi perlakuan pengasapan mengandung senyawa anti rayap berupa senyawaan fenolik, phenyl, dan asam, dengan komposisi tertinggi yakni sebesar 92.76% diperoleh dari durasi 12 jam pengasapan. Sementara, hasil pengujian rayap menunjukkan semakin lama proses pengasapan dilakukan maka mortalitas rayap semakin meningkat seiring dengan penurunan berat kayu yang semakin berkurang. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa metode pengasapan menggunakan kayu jati dengan durasi 12 jam efektif meningkatkan nilai keawetan dari kayu damar terhadap rayap Coptotermes curvignathus.

Unduhan

Data unduhan belum tersedia.

Referensi

Abdillah I. B. (2019). Peningkatan ketahanan kayu terhadap rayap tanah melalui proses pengasapan menggunakan kayu salam. [Thesis] Sekolah Pascasarjana Institut Pertanian Bogor. Bogor

Andika, R., Diba, F. & Sisillia, L. (2019). Pengaruh Pengasapan Terhadap Keawetan Kayu Bintangur (Chalophyllum sp.) Dan Kayu Medang (Chinnamomum sp) Dari Serangan Rayap Tanah Coptotermes Curvignathus Holmgren,” Jurnal Tengkawang, 9(1), hal. 28 – 41.

Astanti, F., E., dan Corryanti. 2015. “Memproduksi Cuka (Asap Cair) Untuk Kesehatan Tanaman,” Puslitbang Perum Perhutani Cepu

Badan Pusat Statistik. (2020). Statisik Produksi Kehutanan 2019. ISSN 2580-1740

Badan Pusat Statistik. (2021). Statistik Produksi Kehutanan 2020. ISSN 2580-1740

Badan Standardisasi Nasional. (2014). SNI 7207-2014 Uji Ketahanan Kayu Terhadap Organisme Perusak Kayu. Jakarta, Indonesia

Fendi, Kurniaty D. 2016. Identifikasi Kandungan Ekstrak Kayu Jati Menggunakan Py-GCMS. Jurnal Ilmu Pertanian Indonesia (JIPI). Vol. 21 (3): 167171

Hadi Y. S., Massijaya M. Y., Abdillah I. B. Pari G., & Arsyad W. O. M., (2020). Color change and resistance to subterranean termite attack of mangium (Acacia mangium) and sengon (Falcataria moluccana) smoke wood. Journal korean wood Sci. technol. 48(1):1-11

Pirard R., Petit H., Baral H., Achdiawan R. 2016. Perceptions of local people toward pulpwood plantations: Insights from the Q-method in Indonesia. International Forestry Review Vol.18(2), 2016

Pusung, W., A., Abram, P., H., dan Gonggo, S., T. 2016. “Uji Efektivitas Ekstrak Daun Sambiloto (A. Paniculata [Burm.F] Nees) Sebagai Bahan Pengawet Alami Tomat dan Cabai Merah,” Jurnal Akademika Kimia, 5(3), hal. 146-152.

Saputra N. A., Komarayati S., & Gusmailina. (2021). Komponen Kimia Organik Lima Jenis Asap Cair. Jurnal Penelitian Hasil Hutan Vol. 39 No. 1, Maret 2021: 39-54

Wattimena, C.M.A., Pelupessy, L dan S. L.A. Selang. 2016. Identifikasi Jenis Hama Tanaman Damar (Agathis alba) Di Hutan Lindung Sirimau Kota Ambon Provinsi Maluku. Agrologia, Vol. 5, No.2, Oktober 2016, Hal. 95-100.

Yang, B. S., Yang J., Kim, D. Y., Kim, J. K., Hwang, W. J. Kwon, G. J. (2017). Charactheristics of Wood Tar Product us byproduct from Two Types of the Kiln in the manufacture of oak Charcoal. Journal of the Korean Wood Science and Technology 45(6):772-786. DOI: 10.5658/WOOD.2017.45.6.772.

##submission.downloads##

Diterbitkan

2021-11-16

Cara Mengutip

Firna, A., Fitriaseh, F., Faradhillah, R., Sasmita, D., & Lestari, A. S. R. D. (2021). EFEKTIVITAS METODE PENGASAPAN BERBAHAN LIMBAH KAYU JATI (Tectona grandis) TERHADAP KEAWETAN KAYU DAMAR (Agathis sp.): The Effectiveness of Smoking-Method preservatives using Teak (Tectona grandis) Wood Waste to The Durability of Agathis Wood (Agathis sp). PERENNIAL, 17(2), 50-54. https://doi.org/10.24259/perennial.v17i2.18118