Strategi Kelangsungan Hidup Janda Cerai Gugat di Kota Makassar

Authors

  • Syamsuddin Simmau Simmau

Abstract

Strategi kelangsungan hidup janda cerai gugat menjadi latar belakang penelitian ini. Penelitian ini bertujuanuntuk mendeskripsikan proses terjadinya perceraian, mengidentifikasi dan menganalisis peran faktor strukturdan internal aktor dalam melakukan pengasuhan anak, mempertahankan kelangsungan kehidupan ekonomi dankehidupan sosial. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif jenis studi kasus denganmenggunakan instrumen wawancara mendalam, observasi tidak turut serta, dan kajian dokumen dalammelakukan pengumpulan data. Informan penelitian ini adalah janda cerai gugat yang dinilai telah berdaya(mampu) mempertahankan kelangsungan hidup mereka berdasarkan indikator keberdayaan yang telahditetapkan dalam penelitian ini. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perceraian merupakan konstruksi sosialyang kemudian memicu terjadinya dorongan perceraian dari dalam diri aktor. Pada praperceraian, ada elemenmodal sosial dan sekuritas sosial yang mendukung terjadinya perceraian. Kemudian, pasca perceraian, informanmengalami tekanan sosial berupa stigma dan tekanan multi beban dalam menjalani kehidupan mereka. Faktorinternal, khususnya motivasi hidup yang kuat mengontrol perasaan informan untuk meningkatkan frekuensikegiatan, interaksi, tindakan dan resosialialisasi secara sosial untuk mengelolah kembali modal sosial dansekuritas sosial guna mendukung kelangsungan hidup mereka. Dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwafaktor internal aktor mendorong lahirnya kesadaran untuk melakukan refungsi faktor struktur untukmendukung kelangsungan hidup informan.Kata Kunci: Janda cerai gugat, strategi kelangsungan hidup, faktor eksternal, faktor internal, kehidupan ekonomi,kehidupan sosial, pengasuhan anak.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2016-06-15

Issue

Section

Articles