Date Log
Submitted
Jan 15, 2020
Published
Jan 16, 2020
GAMBARAN PENGETAHUAN DAN SIKAP MAHASISWA UNIVERSITAS HASANUDDIN TENTANG PERWUJUDAN SUSTAINABLE DEVELOPMENT GOALS (SDGs) 2030 DI INONESIA
Corresponding Author(s) : Pupin Astuti
pupinastuti98@gmail.com
Jurnal ABDI (Sosial, Budaya dan Sains),
Vol. 2 No. 1 (2020): Vol. 2 No.1 Januari 2020
Abstract
Setelah berakhirnya masa berlaku program MDGs, SDGs dirancang untuk melanjutkan tujuan dari MDGs dengan konsep yang baru dan lebih komprehensif namun tetap berfokus pada mengakomodasi pembangunan suatu negara. Sustainable Develompment Goals (SDGs) 20130 berisi 17 Tujuan dan 169 Sasaran yang diharapkan dapat mengakomodasi masalah-masalah pembangunan secara lebih komprehensif dan berfokus pada penyelesaian tuntas terhadap setiap tujuan dan sasaranya. Pihak yang paling diharapkan dalam mengemban harapan ini adalah mereka yang berada di usia produktif. Mahasiswa Universitas Hasanuddin sebagai salah satu penduduk produktif, seyogyanya menjadi pihak yang turut serta aktif dalam menumbuhkan semangat pembangunan yang berkelanjutan. Hal ini tentunya dapat didukung oleh pengetahuan dan sikap yang baik terhadap SDGs. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran pengetahuan Mahasiswa Universitas Hasanuddin tentang SDGs di Indonesia serta gambaran sikap Mahasiswa Universitas Hasanuddin dalam menghadapi SGDs. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif-deksriptif. Pendekatan yang digunakan pada desain penelitian ini adalah Cross Sectional Study dimana pengambilan data dilakukan hanya sekali saja pada setiap responden. Hasil penelitian menunjukkan tingkat pengetahuan mahasiswa adalah baik atau dapat dikatakan bahwa mahasiswa mengetahuai pengetahuan umum terkait SDGs, yaitu sebanyak 143 (79%) mahasiswa. Adapun gambaran sikap mahasiswa terkait SDGs menunjukkan bahwa mahasiswa memiliki sikap yang baik, yaitu sebanyak 171 (95%) mahasiswa memiliki sikap baik terkait perwujudan SDGs 2030.Kata Kunci: Mahasiswa, Pengetahuan, SDGs, Sikap
Astuti, P. (2020) “GAMBARAN PENGETAHUAN DAN SIKAP MAHASISWA UNIVERSITAS HASANUDDIN TENTANG PERWUJUDAN SUSTAINABLE DEVELOPMENT GOALS (SDGs) 2030 DI INONESIA”, Jurnal ABDI (Sosial, Budaya dan Sains), 2(1). Available at: https://journal-old.unhas.ac.id/index.php/kpiunhas/article/view/9084 (Accessed: 21November2024).
Download Citation
Endnote/Zotero/Mendeley (RIS)BibTeX