Peningkatan Fertilitas melalui Fortifikasi Senyawa Aktif Spirulina platensis pada Kerang Darah Anadara granosa L.

Eddyman W Ferial, Fredryk W Mandey, Wildayani Wildayani

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengestraksi, mengidentifikasi senyawa aktif fraksi polar dari Spirulina platensis dan memfortifikasinya kedalam kerang darah Anadara granosa L. Tahap penelitian meliputi: ekstraksi, secara maserasi dengan pelarut metanol; evaporasi pelarut; fortifikasi; serta analisis fitokimia. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, kandungan senyawa dalam ekstrak metanol mikroalga Spirulina platensis yang telah terfortifikasi dengan kerang darah Anadara granosa L. adalah alkaloid, fenolik, steroid dan terpenoid.

Authors

Eddyman W Ferial
eddyman_ferial@icloud.com (Primary Contact)
Fredryk W Mandey
Wildayani Wildayani
Copyright and license info is not available

Article Details